Laman

Asal mula kerajaan Berau

Asal mula kerajaan Berau                                                                                                           Berdasarkan data-data otentik yang dapat dihimpun dari kedua kerajaan Sambaliung dan Gunung Tabur itu serta naskah-naskah tradisional milik perorangan, berhasil disusun sejarah Berau.
Ringkasannya sebagai ialah
Adapun asal mula Nagri Barrau itu terdiri dari lima Banuwa (Nagri) dan dua kampung.
1, Nagri Marancang. Kepala Nagri atau Orang tuanya bernama Rangga Si Kannik Saludai. Pengarappan atau Punggawanya Bernama Harimau Jantan, Lambu Tunggal dan Kuda Sambarani. Wilayah kekuasaannya dari Bulalung Karantigau, Kubuan Pindda, Mangkapadi, Bulungan Selimbatu, Sekatak Buji, Sekata Jelanjang, Betayu, Sesayap, Simangarris, Tawau, Segarung, Talluk Silam dan Kinabatangan berbatasan dengan Brunei.
2.  Nagri Kuran kepalanya bernama Tumanggung Macan Nagara.
3. Nagri Bulalung, Orang tuanya bernama Angka Yuda, ia mempunyai seorang anak laki-laki bernama Si Kuripan.
4.  Nagri Sawakung di dalam sungai Kelay. Orang Tuanya bernama Si Patungut gelar Kahar Janggi dan Wakilnya Si Balamman gelar Kahar Pahlawan. Wilayahnya Passut, Bandang dan Maras sampai ke Ulu Kelay.
5.  Nagri Pantai. Kepala Nagrinya bernama Rangga Batara. Ia mempunyai seorang puteri yang termasyhur kecerdikannya bernama Si Kannik Barrau Sanipah. Punggawanya Rantai Tumiang, Unjit – Unjit Raja, Panas Karamian dan Ujan Bawari. Wilayah kekuasaannya Buyung-buyung, Semurut, Tabalar, Karang Bassar, Balikkukup, Mataha, Kaniiungan, Talisatan, Dumaring, Batu Putih, Tallauk Sumbang dan Maubar. Perbatasannya dengan Kutai di laut ialah pulau Bira-Biraan Batu Baukir di Tanjung Mangkalihat dan Gunung Bariun di tengah hutan.
6.  Kampung Bunyut Letaknya di Tanjung Batu, Kepalanya Bernama Jaya Pati, mempunyai seorang anak angkat bernama Dayang Bunyut anak Raja Mangindanao.
Ketujuh : Kampung Lati, tempatnya cabang kiri masuk sungai Ulak. Kepalanya Bernama Nini Barituk. Tempat Mereka berkebun di Rantau Petung, sebelah kanan sungai Ulak. Wilayahnya dari Parisau, Sata, Samburakat, Birang, Malinau dan Si Agung.
 wilayah itu, masing-masing berdiri sendiri.
 Orang-orang ini sebangai pemimpin nagri/kampong dan selalu mengadakan hubungan / musyawarah,semua orang tua,pemimpin di tujuh nagri/kampung yang ada di berau sepakat mengangkat seorang pemimpin sebagai Raja mereka. Ada seorang yang sangat menonjol di kalangan mereka, seorang yang bijaksana dan berwibawa, gagah dan tanpan pula. Punya kelebihan dari orang lain yaitu Baddit dipattung.
Dengan demikian baddit dipattung di pilih dan di angkat menjadi raja Berau pertama kira-kira pada akhir abat ke- 13, dengan gelar Aji Surya Nata Kesuma. Kampung lati merupakan pusat pemerintahan kerajaan berau pertama. Karena baddit dipattung dari keluarga Amma Baritu yang merupakan kepala / pimpinan dari kampung lati. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar